Minggu, 19 Mei 2024
Beranda Berita Daerah Mahasiswa/i KKN STIH Turut Hadiri Upacara Bendera dan Semarakkan HUT RI ke-78

Mahasiswa/i KKN STIH Turut Hadiri Upacara Bendera dan Semarakkan HUT RI ke-78

PAPUA BARAT, JAGAINDONESIA.COM – Kelompok mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Manokwari di kabupaten Manokwari, dataran distrik Warmare, Prafi, Masni dan Sidey, Kabupaten Pegaf dan kabupaten Manokwari Selatan turut menghadiri upacara bendera HUT RI ke-78 pada hari ini, Kamis, 17 Agustus 2023.

Keikutsertaan di peringatan HUT RI ini merupakan kewajiban mahasiswa STIH sebagai anak bangsa yang sudah semestinya mengenang dan menghargai jasa para pahlawan dalam perjuangan meraih kemerdekaan RI dengan taruhan jiwa dan raga. Hal ini patut menjadi teladan sekaligus spirit generasi bangsa untuk terus berkarya, berprestasi dan berkontribusi sebagai wujud bakti kepada negeri.

Pada HUT RI ke-78 ini, ratusan mahasiswa KKN STIH Manokwari turut dengan khidmat mengikuti upacara bendera di distrik dan kampung di lokasi KKN masing-masing.  Diantaranya, di kabupaten Manokwari, mahasiswa KKN di kelurahan Manokwari Barat, Distrik Manokwari Timur diundang Bank Indonesia Perwakilan Papua Barat untuk mengikuti upacara bendera bersama.

Kemudian, mahasiswa KKN di Minyambouw kabupaten Pegunungan Arfak turut hadir dalam upacara sekaligus mengambil bagian dalam proses upacara 17 Agustus 2023. Hal yang sama dilakukan oleh Mahasiswa di Prafi, Masni dan Sidey yang mengambil bagian pada upacara yang dipusatkan di SP-2 distrik Prafi.

Kehadiran mahasiswa KKN STIH tahun akademik 2023/2024 ini turut diapresiasi oleh pemerintah distrik maupun pemerintah kampung di masing-masing titik lokasi KKN. Selain mahasiswa KKN, bertempat di kampus utama STIH Manokwari turut merayakan HUT RI dengan melaksanakan berbagai lomba seperti gawang mini, tarik tambang hingga senam bersama.

Kegiatan yang berlangsung di halaman kampus STIH Wosi, Manokwari itu dipimpin oleh Wakil Ketua III STIH Ishak Mansawan, SH., MH, bersama jajaran dosen, staf dan para mahasiswa. (WRP/humas STIH)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkini

- Advertisment -